AMBON,MALUKU – Rapat Badan Musyawarah (Banmus) DPRD Maluku, rumuskan beberapa agenda pada masa sidang ke II tahun 2022.
Kepada awak media, Asis Sangkala, Wakil Ketua DPRD Maluku, usai memimpin rapat Banmus, Selasa (11/01/2022) menyatakan, dalam masa sidang II kita akan fokus menyampaikan aspirasi daerah ke pusat.
Akuinya, karena di beberapa kementerian dan lembaga khususnya di bidang infrastruktur, rata-rata melakukan rapat koordinasi regional ini di awal Februari 2022.
” Sehingga, aspirasi kita sudah harus sampai ke Pempus, untuk mendukung infrastruktur daerah juga mendukung industrialisasi di daerah kita,” ujar Ketua DPW PKS Maluku ini.
” Kita akan fokus di tahun ini untuk melakukan pengawasan APBD tahun 2021 yang sudah selesai dilaksanakan dan akan dilakukan komisi-komisi di 11 kabupaten/kota,” bebernya.
Dengan demikian, sebut Sangkala, kita juga akan memutuskan segera perda-perda hak inisiatif dewan, yang sudah selesai dibahas di komisi-komisi dan di pansus-pansus untuk dilaksanakan.
” Yang lain semua agenda tentatif yang rutin kita lakukan di komisi, ada rapat dengan mitra serta paripurna juga,” pungkasnya. (Vera)
