Berita Parlemen

Pansus LKPJ Gubernur Rumuskan Daftar Isian Masalah

Benhur Watubun - Anggota DPRD Maluku sekaligus Ketua Pansus LKPJ Gubernur Maluku

AMBON,MALUKU – Benhur Watubun, Ketua Pansus DPRD Maluku terkait Laporan Keterangan Pertanggung Jawaban (LKPJ) Gubernur tahun Anggaran 2020, kepada awak media, Senin (03/05/2021) menyatakan, Pansus saat ini sementara membahas dan merumuskan Daftar Isian Masalah (DIM).

” Menindak lanjuti LKPJ Gubernur, Pansus mengadakan rapat kerja hari ini, guna membahas dan juga merumuskan Daftar Isian Masalah, serta pikiran yang berasal dari  fraksi-fraksi dan juga rekomendasi komisi,” ungkap Benhur.

Jadi, kata Benhur, kita akan menginventarisasi seluruh rekomendasi dan juga masalah yang disampaikan oleh fraksi-fraksi, kemudian kita rumuskan secara utuh dan nantinya kita masukan untuk selanjutnya, kita atur agenda yang pasti.

Menurut Benhur, dokumen LKPJ Gubernur, akan dilihat progres kinerjanya dan kita akan melihat apakah programnya, berkorelasi positif terhadap kinerja atau tidak.

” Dari situlah, nanti dalam melahirkan rekomendasi, segala sesuatu sudah bisa dibuat dengan baik untuk perbaikan kinerja pemerintahan di tahun 2021 yang akan datang,” ujar Benhur.

Dokumen LKPJ itu sendiri, akuinya, sudah dibaca dan dipelajari oleh masing-masing anggota DPRD dan ahli. Saat ini, tinggal kita rapatkan untuk menginvetarisasi seluruh masalah itu dan kemudian nanti akan kita sampaikan, sebagai bentuk pertanyaan yang sifatnya klarifikasi. (Vera)

Print Friendly, PDF & Email
Comments
To Top