JAKARTA,INTIM NEWS – Berdasarkan rilis dari Telkomsel yang diterima INTIM NEWS, Selasa (13/04/2021) , berikut inisiatif Telkomsel selama bulan Ramadhan dan Idul Fitri 1442 Hijriah/2021, melalui program #BukaPintuKebaikan, dapat dirincikan sebagai berikut ;
A. Berdasarkan perilaku pelanggan, trafik komunikasi diprediksi mengalami pergerakan signifikan, meliputi :
* Prediksi Trafik Layanan Data: tumbuh 8,54 persen dari hari normal di 2021, atau naik 50,12 persen dibanding momen RAFI 2020.
* Prediksi Trafik Panggilan Suara: tumbuh 3,14 persen dari hari normal di 2021, atau turun 15,86 persen dibanding momen RAFI 2020.
* Prediksi Trafik Layanan SMS: tumbuh 2,95 persen dari hari normal di 2021, atau naik 5,63 persen dibanding momen RAFI 2020.
B. Upaya Pengamanan Jaringan
* Optimalisasi Kualitas dan Kapasitas Jaringan ;
– Per April 2021, Telkomsel telah menambah 263 unit BTS 4G/LTE.
– Mengoperasikan tambahan 63 unit Compact Mobile BTS (COMBAT)
– Menambah internet capacity menjadi 8.07 Tbps.
* Fokus Penguatan Jaringan ;
Penguatan jaringan berfokus pada 554 point of interest yang meliputi:
– 255 area residensial.
– 21 rumah sakit penanganan dan rujukan COVID-19.
– 43 titik transit transportasi utama.
– 196 area spesial seperti lokasi pelayanan publik dan pusat perbelanjaan.
– 32 area jalur transportasi & logistik.
– 7 rumah ibadah.
* Uji Coba Jaringan
Telkomsel menjalankan drive test yang mematuhi protokol kesehatan dengan menempuh jarak 15.135 km yang meliputi 57 ruas tol di seluruh wilayah di Indonesia. Berikut hasil drive test tersebut:
– Kekuatan daya pancar dan daya terima perangkat (Coverage): 96,77 persen.
– Tingkat kesuksesan akses jaringan (Call Setup Success Rate/CCSR): 99,48 persen.
– Tingkat kontinuitas panggilan (Call Completion Success Rate/CCSR): 99,16 persen.
– Lama durasi dalam melakukan panggilan (Call Setup Time/CST): 7,09 detik
– Kualitas suara (Mean Opinion Score: MOS) ≥ 3 93,56 persen.
– Kecepatan akses data (Data Throughput): 11,44 Mbps.
* Pengawasan Jaringan Terbarukan
Telkomsel menerapkan virtual operation dan virtual monitoring melalui 59 Posko Virtual eRAFI2021 yang dikawal langsung oleh :
– Lebih dari 1.350 personel Telkomsel.
– Lebih dari 760 personel dari mitra strategis.
– Petugas lapangan dilengkapi dengan penyediaan APD untuk keselamatan kerja.
C. Data Terkini Infrastruktur Telkomsel
* Pada April 2021, Telkomsel telah menyelenggarakan tambahan 263 unit BTS baru yang seluruhnya mendukung teknologi jaringan 4G/LTE.
* Saat ini, Telkomsel telah menggelar lebih dari 236.000 unit BTS yang sebagian besar telah mendukung teknologi broadband (3G dan 4G).
D. Jaminan Ketersediaan Produk dan Layanan
* Menjamin Ketersediaan Produk
– Penguatan sinergi untuk memastikan ketersediaan produk dan layanan bersama sejumlah mitra, antara lain:
1. 51 strategic business partner.
2. 531 Telkomsel Authorized Partner.
3. Lebih dari 51.000 modern channel.
4. Lebih dari 282.000 outlet.
5. Lebih dari 3.800 sales agent.
6. 23 e-commerce dan fleet partnership.
7. 43 mitra perbankan.
– Penyelenggaraan program Tukar Kartu ke 4G yang memberikan kemudahan lebih bagi pelanggan dalam mengganti kartu SIM non 4G ke uSIM 4G melalui layanan mitra e-commerce dan GraPARI terdekat.
– Ketersediaan produk Telkomsel di aplikasi Gojek melalui kehadiran 24.000 mitra reseller/outlet Telkomsel di layanan GoShop.
* Menjamin Ketersediaan Pelayanan Pelanggan.
– Optimalisasi pelayanan pelanggan melalui saluran digital yang meliputi:
1. Call center 188
2. Email cs@telkomsel.co.id
3. Asisten virtual di aplikasi MyTelkomsel dan situs www.telkomsel.com. 4. Media sosial resmi Telkomsel di LINE (@Telkomsel) Facebook Messenger (Telkomsel), Telegram (@Telkomsel_official_bot), dan Twitter (@Telkomsel)
– Optimalisasi pusat layanan pelanggan:
1. Mempersiapkan Siaga Care yang mencakup 352 anjungan MyGraPARI, 259 agen media sosial, 402 GraPARI, 199 Mobile GraPARI, 166 Mobile Recharge, 54 Kantor Cabang, serta 856 agen call center.
2. GraPARI dan Telkomsel Distribution Center tetap beroperasi normal dengan penyesuaian jam operasional dan tetap mengedepankan protokol kesehatan.
E. Loyalty Program dan Paket Khusus Layanan Digital selama Ramadan dan Idul Fitri 1442 H
* Loyalty Program
– Promo cashback sampai 70% untuk pembelian paket di MyTelkomsel.
– Promo bundling smartphone 4G.
– Program diskon belanja online dan e-parcel yang berkolaborasi bersama para mitra e-commerce serta penawaran spesial kuota unlimited.
– Program donasi dengan Telkomsel POIN untuk masyarakat yang membutuhkan serta penanggulangan pandemi COVID-19 hasil kolaborasi bersama mitra seperti BenikBaik.com, KitaBisa.com, dan kolaborasi dengan QuranBest
* Beragam Penawaran Layanan Digital
– Promo paket kuota data bundling Maxstream dengan akses berlangganan layanan video on demand (HBO GO, Disney+ Hotstar, Mola TV, VIDIO, WeTV IFLIX, dan beragam video streaming OTT lainnya).
– 1 hari 1 film religi selama 30 hari sepanjang Ramadan di MAXstream.
– Paket kuota tambahan, diskon spesial, dan bonus item diamond aplikasi game untuk pembelian voucher game di Dunia Games dan Google Play Store.
– Ragam program seru lainnya melalui akun media sosial Telkomsel.
* Kemudahan Akses Program dan Produk RAFI melalui MyTelkomsel
– Semua produk dan layanan diatas dapat dinikmati oleh seluruh pelanggan melalui aplikasi MyTelkomsel yang dapat diunduh melalui Google Play Store dan App Store.
F. CSR Telkomsel dalam menyambut Ramadan dan Idul Fitri 1442 H
* Telkomsel berbagi untuk membuka pintu kebahagiaan bersama masyarakat yang membutuhkan dengan memberi bantuan kepada:
1. 2.600 anak yatim dan duafa.
2. 260 yayasan dan masjid.
3. 26 masjid agung.
4. 2.600 tenaga kesehatan dan duafa.
5. 260 paket dana usaha untuk pelaku UMKM yang terdampak pandemi COVID-19. (ulin)
