Maluku

TNI- Polri Harus Bersinergi Perangi Agitasi

AMBON,MALUKU – Pangdam XVI/ Pattimura, Mayjen TNI Agus Rohman, imbau kepada seluruh prajurit TNI yang berada di Maluku, agar tidak terprovokasi terkait keterlibatan oknum TNI perusakan Polsek Ciracas, Jakarta Timur.

Menindaklanjuti kejadian tersebut, Pangdam XVI/ Pattimura, memerintahkan kepada setiap komandan satuan agar memberikan penekanan dan pengecekan, terhadap media sosial yang dimiliki setiap prajurit, agar terhindar dari kegiatan provokasi baik di sosial media atau grup yang telah terindikasi mengarah pada kegiatan provokasi dan ujaran kebencian.

Selain melakukan pengecekan, Pangdam juga mengimbau, tetap menjaga jiwa korsa dan hubungan yang baik kepada seluruh elemen masyarakat dan berbagai instansi, sesuai dengan visi Pangdam, satukan kekuatan untuk meraih kesuksesan.

” TNI-Polri harus bersinergi perangi agitasi,” ajak dan imbau Pangdam, Senin (31/08/2020), dalam rilisnya yang diterima INTIM NEWS.

Setali tiga uang dengan Pangdam, Kapendam XVI/ Pattimura, Kolonel Arm. Stefie Jantje Nuhujanan juga menyampaikan, kejadian yang terjadi di Polsek Ciracas, Sabtu (28/08/2020) dini hari yang melibatkan oknum TNI tersebut, telah diproses sesuai hukum. Ia juga meminta, tidak mudah terhasut oleh isu- isu yang beredar di masyarakat dan tetap berada di jalur komando apabila prajurit akan mengambil tindakan. (CR02)

Print Friendly, PDF & Email
Comments
To Top