Ekonomi

Jaringan Telkomsel di Maluku Kembali Beroperasi 100 Persen

AMBON,MALUKU – Jaringan Telkomsel kembali normal kemarin,Jumat (08/02/2019) ,pasca musibah kebakaran di Gedung Telkom Pattimura Ambon yang mengakibatkan perangkat core Telkomsel, ikut terbakar pada hari Selasa, 5 Februari lalu dan berimbas kepada,kualitas layanan Telkomsel di Propinsi Maluku.

Informasi menggembirakan ini,disampaikan oleh Bagian Humas Telkomsel Ambon pada hari yang sama dikeluarkannya kabar tersebut.

Berbagai upaya dilakukan Telkomsel, dalam me-recovery jaringan antara lain, dengan mendatangkan dan merelokasi perangkat baru ke Ambon serta, melakukan re-route jaringan dari Makassar dan Papua.

Executive Vice President Telkomsel Area Pamasuka – Ronny Arnaz mengatakan “Telkomsel melakukan berbagai upaya agar pelanggan di Maluku segera dapat berkomunikasi menggunakan layanan kami, selain perangkat dan re-route jaringan , kami juga mendatangkan tim teknis dari Papua, Makassar, Jakarta dan Surabaya untuk membantu proses recovery dan siaga 24 jam,” ungkap Ronny Arnaz ,Executive Vice President Telkomsel Area Pamasuka dalam rilis.

Ronny mengaku,akibat musibah ini, sebanyak 571 Site Telkomsel di Propinsi Maluku, berimpact kepada layanan komunikasi dan untuk tetap menjaga kualitas secara intens, Telkomsel memantau semua site yang ada. Dalam hitungan jam setelah musibah, jaringan Telkomsel perlahan up dan kurang lebih 3 hari, tepatnya pada Jumat, 8 Februari 2019 pukul 22.00 wit,semua site di Maluku beroperasi normal 100 persen.

“Kami berterima kasih atas dukungan dari semua pihak dan sangat membantu dalam recovery ini,juga pelanggan yang setia menggunakan produk dan layanan. Untuk segala permasalahan pelanggan, kami menyediakan layanan GraPARI dan Call Centre 188,”tutur Ronny.

Sekedar tahu,Telkomsel adalah operator seluler terbesar di Indonesia, dengan jumlah pelanggan mencapai lebih dari 168 juta. Untuk melayani pelanggannya yang tersebar di seluruh Indonesia, termasuk juga di daerah terpencil dan pulau terluar serta daerah perbatasan negara, Telkomsel menggelar lebih dari 184.000 BTS.

Telkomsel secara konsisten, mengimplementasikan teknologi seluler terkini dan menjadi yang pertama melakukan uji coba layanan 5G di Indonesia. Memasuki era digital, Telkomsel terus mengembangkan bisnis digital, di antaranya Digital Advertising, Digital Lifestyle, Mobile Financial Services dan Internet of Things.

Selain itu,untuk melayani kebutuhan pelanggan, Telkomsel menggelar call center 24 jam dan layanan GraPARI yang tersebar di seluruh Indonesia. (IN06)

Print Friendly, PDF & Email
Comments
To Top