Politik

Rahakbauw : Kader Partai Golkar Yang Tidak Loyal, Akan diKenai Sanksi

Ambon, Maluku – Wakil Ketua DPRD Maluku Richard Rahakbauw menegaskan, bahwa kader partai Golkar Maluku harus solid dan loyal memenangkan Said Assagaff sebagai Gubernur Maluku periode 2018-2023. Jika tidak dilaksanakan maka kader tersebut akan dikenai sanksi tegas.

“Siapapun kader yang tidak loyal terhadap beliau (Said Assagaff-red), kita kemudian akan memberikan sanksi dan sanksi itu berat. Dari di non aktifkan, jika kader tersebut anggota DPRD maka akan kita PAW, baik Anggota DPRD Kabupaten/Kota maupun Provinsi. Tapi untuk di struktur DPD, kita akan copot dia dari struktur, dan kita minta untuk di pecat sekaligus, sebab untuk apa kader-kader yang tidak loyal. Disepak aja, supaya kita bersih-bersih di partai agar bisa memenangkan pertarungan,” tegas Rahakbauw di ruang Fraksi Golkar, Rabu (13/9/2017).

Saat ditanyai terkait bakal calon (balon) Wakil pendamping Assagaff, Rahakbauw katakan tetap pada keputusan DPP nantinya.

“Survey, Pak Bib (sapaan Assagaff-red) di atas rata-rata. Tinggal kita menunggu siapa calon wakil yang akan mendampingi Pak Bib untuk bertarung dalam pemilihan kepala daerah Gubernur Maluku di tahun 2018. Sebagai kader kita patuh, siapapun yang terpilih jadi Wagub, yang diambil oleh calon kita, tentunya kita legowo untuk itu,” ungkapnya.

Menurutnya, kader kan tidak perlu siapapun yang diambil oleh Pak Bib. Siapapun dia, bisa bekerjasama dengan Assagaff dalam rangka memimpin pemerintahan ini, lima tahun ke depan. Oleh karena itu, apa itu Edwin Adrian Huwae, Anderias Rentanubun, atau siapapun, yang diambil oleh Pak Bib untuk berpasangan, kita akan mendukung beliau 100 persen untuk kemenangan.

“Sebab kita tidak melihat siapa wagubnya, tapi kita lihat kemenangan Pak Bib adalah kemenangan Golkar. Kalau Pak Bib menang, banyak hal yang Golkar bisa lakukan untuk rakyat. Tapi kalau kalah, ya kita Golkar tidak bisa berbuat apa-apa. Tapi saya yakin Pak Bib menang Pilkada. Sebagai kader kita loyal, kita dukung beliau,” tandas wakil rakyat dari dapil Kota Ambon ini.

Saat ini sebutnya, belum ditentukan tim pemenangan. Tentunya kita pasti menang, tapi kita tidak boleh lengah dan terus konsolidasi untuk kemenangan ini. Bukti nyata kemenangan Golkar di kota Ambon bahwa Golkar solid dan tentunya solid dalam memenangkan.
Sementara itu, disinggung terkait proses PAW gantikan posisi Dharma Oratmangun, dirinya tegaskan paling lambat akhir bulan September ini sudah dilantik.

“Pak Anos Yeremias, pasti PAW menggantikan Dharma Oratmangun. Tapi sampai sejauh ini ya, dipastikan akhir bulan ini, menduduki jabatan sebagai Anggota DPRD Maluku Pergantian Antar Waktu. Informasi belum ada kejelasan dari pihak KPU, itu cuma katanya,” jelasnya.
Tambah Rahakbauw, demikian yang saya informasikan. Siapa yang tidak senang dengan keputusan itu, silahkan lapor dan gugat ke pengadilan. Tapi saya yakin siapapun yang melaporkan pasti kalah karena aturan jelas. (IN-06)

Print Friendly, PDF & Email
Comments
To Top