Politik

Waktu Dekat PAW Anos Yermias Resmi Dilantik

AMBON,MALUKU- Sebagai Pengganti Antar Waktu (PAW), Anos Yermias akan dilantik dalam waktu dekat, gantikan Dharma Oratmangun.

“Sementara proses di KPUD, atas nama Anos Yermias. Kita proses dulu, waktu dekat bisa kita lantik juga,” ucap Said Assagaff Ketua DPD Golkar Maluku, usai menghadiri rapat paripurna istimewa DPRD Provinsi Maluku, dalam rangka pengucapan sumpah/janji Anggota DPRD provinsi Maluku, PAW sisa masa jabatan tahun 2014-2019, atas nama Drs.Darul Kutni Tuhepaly, Kamis (31/08/2017), di DPRD Maluku.

Ditanyai terkait tudingan “Pencekalan” Ronny Sianressy oleh dirinya, Assagaff yang juga Gubernur Maluku ini menanggapi dengan santai.

“Jangan mengamuk di Saya, Saya ikut aturan. Kalau ada yang tidak senang, bawa ke pengadilan. Argumentasi kita di pengadilan. Apa yang diputuskan kita ikut. Tidak mungkin Saya main-main dong. Saya kalau sudah tanda tangan sesuatu, sudah harus resmi. Sebagai Gubernur saya tanda tangan, sebagai Ketua Golkar Saya tanda tangani resmi, itu berarti ada telaah dari semua pihak,”tegasnya.

Diketahui, kemarin (30/08/2017) Ronny Sianressy dengan suara keras saat diwawancarai awak media mengungkapkan kekecewaannya atas langkah yang diambil Ketua DPD untuk penetapan Anos Yermias.

Baca juga :

Ronny Sianressy Tuding Said Assagaff Masukan Surat Siluman Ke DPRD Maluku

(IN-06)

Print Friendly, PDF & Email
Comments
To Top