Ambon,Maluku- Mobil Kijang Inova berwarna hitam dengan nomor Polisi DE 1439 AB, Kamis (10/8/2017) sekitar pukul 07.00 WIT terlihat terperosok di Jl.Rijali tepatnya di depan gedung Perpustakaan dan Arsip Daerah belakang Soya, Kecamatan Sirimau, Kota Ambon.
Informasi yang dihimpun INTIM NEWS, mobil yang terprosok di perempatan lampu merah jalur Angkot LIN V kota Ambon itu, terperosok sekitar pukul 05.35 WIT.

Barang bukti laka tunggal yang tengah dievakuasi ke Mapolres P.Ambon dan P.P.Lease
Mobil yang belakangan diketahui dikemudikan oleh Billson Rajalabis (18 Tahun) Warga Kelurahan Benteng, Kecamatan Nusaniwe, Kota Ambon itu terperosok sang pengemudi tak dapat mengendalikan lajunya kendaraan.
Pengemudi Mobil nahas itu, diduga telah dipengaruhi minuman keras dalam mengendarai kendaraannya.
“Mobil Toyota Inova tersebut bergerak dengan kecepatan tinggi dari arah Polda Maluku hendak menuju ke arah Karpan dan sudah di pengaruhi oleh minuman beralkohol. Setibanya di TKP pengemudi Mobil Totoya Inova tersebut hendak berbelok arah ke arah Lin V, karena pengemudi tersebut bergerak dengan kecepatan tinggi sehingga tidak bisa mengendalikan kendaraannya dengan baik. Mobil itu langsung menabrak tiang telepon dan pagar dari kantor perpustakaan daerah dan arsip nasional. Akibat dari kecelakaan tersebut mobil Toyota Inova ringsek, “ Ujar Kasat Lantas Polres Ambon dan P.P.Lease, AKP. Muhammad Bambang Suryawiharga, Kamis (10/8/2017).
Pihak Kepolisian yang tiba di TKP langsung mengolah TKP. Barang Bukti berupa mobil kijang Inova itu, baru dapat dievakuasi sekitar pukul 16.30 WIT dan diamankan di Sat Lantas Polres Pulau Ambon dan P.P.Lease. (IN-10)
