Bupati Maluku Tenggara, Siap Berkompetisi Rebut Wakil Petahana

LANGGUR, MALUKU.- Menjelang pesta demokrasi lima tahunan, eforia politik mulai terlihat memanas, baik itu di kota Tual yang memilih Walikota dan Wakil Walikota, kabupaten Maluku Tenggara yang akan memilih Bupati dan wakil Bupati, bahkan provinsi Maluku untuk proses pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur.
Pembentukan team bayangan hingga team inti, sekaligus para relawan dan pendukung sudah mulai terlihat, hal ini terlihat dengan pemasangan baliho dan spanduk dari masing-masing pasangan calon, yang tersebar baik di kota Ambon sebagai ibu kota Provinsi Maluku, hingga berbagai daerah kabupaten lainnya.
Hal ini juga dilakukan oleh Bupati Maluku Tenggara, Ir. Anderias Rentanubun, yang juga maju mencalonkan diri sebagai balon Wakil Gubernur, dan hampir dapat dipastikan akan berdampingan dengan incumbent Said Assagaff, yang juga petahana ini.
Ini diperkuat dengan pernyataan yang disampaikan oleh sang petahana saat memberikan sambutan tentang Pengelolaan Dana Desa, dihadapan Bupati beserta seluruh kepala-kepala Desa serta perangkat desa se-Kabupten Maluku Tenggara, yang bertempat di Grand Filia Hotel Langgur pekan lalu.
Seperti yang di kutip wartawan Intim News bahwa Gubernur Maluku hanya melirik dua bakal calon wakil gubernur yang akan mendampingi dirinya yakni yang pertama adalah Bupati Maluku tenggara dan satu lainnya tidak disebutkan kader partai Golkar ini secara gamblang.
Alasan mengapa dirinya menempatkan Bupati Maluku Tenggara pada rangking teratas, karena dari hasil survey yang masuk kepadanya Bupati Maluku Tenggara yang menduduki peringkat tertinggi dan juga sangat berprestasi dengan mendapatkan 2 kali penghargaan Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) yang di berikan langsung oleh Presiden RI, dan dari 8 Kabupaten Kota di seluruh Indonesia, Kabupaten Maluku Tenggara termasuk didalamnya.
“Bupati Maluku Tenggara dipilih oleh saya karena prestasi WTP kemarin. Kebanggaan tersendiri, karena penghargaan itu di hadapan seluruh Gubernur, Walikota dan Bupati, seluruh Indonesia. Namun sebagai kader partai Golkar tentunya akan kita serahkan sesuai mekanisme yang ada pada partai. Saya sangat berharap agar pasangan saya nantinya adalah Bupati Maluku tenggara,” tutur Assagaff.
Bupati Maluku Tenggara, Anderias Rentanubun yang dikonfirmasi terkait pernyataan Gubernur atas peluang dirinya mendampingi petahana pada Pilkada nanti mengungkapkan, kriteria yang di sampaikan oleh Gubernur sangat jelas, yakni orang yang mampu bekerja keras dan berkarya.
“Saya sangat siap, dan optimis mendapatkan dukungan penuh dari partai politik dan tentunya masyarakat Maluku. Namun tentunya kita semua harus melalui proses dan saya sedang berproses saat ini,” terang Bupati Maluku Tenggara dua periode ini tegas.
Ditambahkannya momentum pilkada nanti harus dimaknai sebagai kompetisi yang sehat sehingga alangkah baiknya kita menjaga agar tetap kondusif.
“Momentum pilkada nanti bahkan prosesnya kini, saya berharap semua pihak terutama para bakal calon Bupati dan wakil Bupati dan seluruh masyarakat Maluku dan khususnya Maluku Tenggara agar marilah bersama, kita menjaga situasi keamanan yang sudah semakin kondusif ini,” harapnya. (CR-01)
