LANTAMAL IX Lakukan Perawatan Terumbu Karang, Lestarikan Eksositem Bawah Laut Maluku

Ambon,Maluku- Guna melestarikan ekosistem bawah laut dari ancaman kerusakan akibat pemboman ikan dengan bahan- bahan peledak sering berdampak pada kerusakan terumbuh karang. Untuk itulah sebagai langkah tindak lanjut kepedulian akan pelestarian terumbu karang dari kerusakan laut, Personel Lantamal IX dan Personel Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) IX Ambon melakukan perawatan terumbu karang di Pantai Batu Kuda, Desa Tulehu, Kabupaten Maluku Tengah, Minggu (07/05).
Komandan Yonmarhanlan IX Letkol Marinir Teguh Santoso selaku pelaksana dalam kegiatan tersebut saat dikonfirmasi INTIM NEWS, Minggu (7/05), mengatakan bahwa kegiatan penyelaman yang dilakukan oleh pihaknya yakni untuk meninjau perkembangan dan perawatan terhadap terumbu karang yang sebelumnya ditanam Lantamal IX bekerja sama dengan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) dan PT. Garuda Indonesia (Persero) pada tanggal 07 Februari 2017 lalu di lokasi wisata tersebut.
“Berdasarkan pantauan langsung yang dilakukan oleh penyelam Personel Lantamal IX dan Personel Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) IX Ambon dilokasi terumbu karang di kedalaman sekitar 7 meter tumbuh dengan baik, namun sekitar 20 % rusak akibat arus yang kuat dilokasi penanaman. Kemudian sudah dilaksanakan tambal sulam dengan menggantinya dengan yang baru”. Ujar Danyonmarhanlan IX.
Dikatakan, untuk meningkatkan perawatan terhadap terumbu karang yang terus bertumbuh, pihak Lantamal IX akan terus melakukan perawatan terhadap terumbu karang yang ada dilokasi Pantai Batu Kuda, Desa Tulehu, Kabupaten Maluku Tengah.
” Perawatan terumbu karang yang telah dilakukan oleh pihak Lantamal XI Ambon akan terus dilakukan tidak hanya dilokasi Pantai Batu Kuda, Desa Tulehu saja namun dilokasi lain yang sebelumnya sudah ditanami terumbu karang, sehingga terumbu karang yang sudah ditanam terawat dengan baik,” ungkapnya.
Kegiatan perawatan terumbu karang dilokasi Pantai Batu Kuda, Desa Tulehu, Kabupaten Maluku Tengah diikuti oleh Asintel Danlantamal IX Kolonel Marinir Said Latuconsina, para Penyelam Lantamal IX dan Personel Yonmarhanlan IX Ambon. (IN- 10/ IN-06)
