BWS Maluku Anggarkan 38 M Bangun Pengeringan Dan Talud Pantai

AMBON,MALUKU- Dalam tahun 2016 lalu, Balai Wilayah Sungai (BWS) Provinsi Maluku menganggarkan 38 Miliar dari APBN untuk membangun pengeringan dan talud pengaman pantai di zona 10.
Lokasi pengeringan dan talud dibangun pada empat lokasi berbeda. Lokasi-lokasi tersebut diantaranya pantai Air Salobar di Kecamatan Nusaniwe, Pantai Tantui di Kecamatan Sirimau, Pantai Laha di Kecamatan Teluk Dalam dan Desa Hatu Kabupaten Maluku Tengah.
Penjelasan ini disampaikan oleh Ruslan yang saat ini menjabat Satker Non Vertikal Tertentu ( SNVT) bidang Pelaksana Jaringan Sumber Air (PJSA) pada BWS Maluku, (14/03) dalam pengawasan Komisi C DPRD Maluku di Kota Ambon.
“BWS anggarkan 38 Miliar untuk membangun pengeringan dan talud pengaman pantai di empat spot (lokasi) berbeda. Diantaranya, di Air Salobar, Tantui, Laha dan Hatu. Proyek ini masuk program Ambon Water Front Cyty (AWFC), “ungkapnya.
Rombongan Komisi C sumringah saat peninjauan spot-spot tersebut. Dan berharap kinerja BWS dapat ditingkatkan melalui pembangunan talud dengan model seperti itu di seluruh pesisir pantai yang ada di Maluku. Karena, jika musim gelombang dan ombak tinggi, dapat teratasi.
Rombongan Komisi lengkap di bawah pimpinan Freddy Rahakbauw yang menjabat Ketua Komisi, Ayu Hasanusi Wakil Ketua ,Robby Gaspers Sekretaris beserta seluruh Anggota Komisi lainnya. (IN-15)
