Maluku Tenggara

Ini Pesan Bupati Malra Untuk Pejabat Eselon II Yang Baru Dilantik 

MALRA,MALUKU- Bupati Kabupaten Maluku Tenggara Ir. Anderias Rentanubun mengingatkan 36 Pimpinan SKPD yang baru dilantiknya untuk menghindari Pungutan Liar (Pungli) .

Beberapa waktu lalu pihaknya telah membentuk Tim Sapu Bersih Pungutan Liar (Saber Pungli) dengan harapan pelayanan publik di Kabupaten berjuluk Larwul Ngabal itu semakin baik  kedepan.

 “saya ingatkan sekali lagi kepada pimpinan SKPD yang baru dilantik agar menghindari pungli kalau tidak mau berurusan dengan aparat hukum”, ungkap Bupati.

Pelayanan masyarakat yang memuaskan sesungguhnya menjadi indikator dari eksistensi adanya sebuah pemerintahan.  Olehnya itu dia berharap agar kedepan  harus ada  inovasi dan terobosan baru guna mendorong peningkatan pelayanan publik.

 tak hanya itu, dia juga berharap agar  para “punggawa” yang baru dikukuhkannya itu dapat bekerja maksimal untuk mensejahterakan masyarakat dan membangun Kabupaten Maluku Tenggara.

“Komitmen dan dukungan saudara-saudara untuk bekerja lebih keras lagi untuk menyelesaikan berbagai program dan agenda kerja yang belum tercapai pada periodisasi RPJMD 2013-2018, ” tandasnya.

“Segera benahi yang belum terlaksana agar cepat terlaksana sehingga peningkatan kemakmuran masyarakat Maluku Tenggara bisa kita capai dengan kepuasan,” tambahnya. (IN-12)

Print Friendly, PDF & Email
To Top